indoposonline.id – Tim angkat besi Indonesia kembali bertolak menuju Uzbekistan, Selasa (18/5) malam mengikuti Kejuaraan Angkat Besi Junior tingkat dunia di Tashkent, Uzbekistan, 21 hingga 31 Mei.
Kejuaraan dunia ini diikuti oleh 360 lifter , 209 lifter putra dan 151 lifter putri dari seluruh dunia.
Menurut keterangan Kabid Binpres PABSI, Ir. Hadi Wihardja OLY, tim angkat besi berintikan sembilan lifter, terdiri dari tiga lifter putra dan enam lifter putri.
Tiga lifter putra antara lain, M Faathir kelas 61 kg, Rahmat Erwin Abdullah kelas 73 kg, dan Rizki Juniansyah kelas 73 kg.
Sedangkan di bagian putri terdiri dari, Najla Khoirunisa kelas 45 kg, Siti Nafisatul kelas 49 kg, Windy Cantika kelas 49 kg, Juliana Klarisa kelas 55 kg, Nelly kelas 59 kg, serta Restu Anggi kelas 63 kg
Mereka didampingi tim pelatih, Dirdja Wihardja, Erwin, Jajang dan Sri Indriyani, dengan manajer Pura Darmawan
Dikatakan Hadi Wihardja, jhusus lifter Erwin usia 21 tahun, mendapat undangan khusus, karena ybs special untuk meraih tiket menabah point untuk tiket Olimpiade yg kualifikasi akan berakhir Mei 2021 ini.