IPOL.ID – Salah satu faktor peredaran narkotika di Indonesia meningkat karena sulitnya orang mencari pekerjaan, terlebih di masa Pandemi Covid-19. Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) RI, Komjen Pol Petrus Golose dan jajaran saat menggagalkan penyelundupan 324,3 kilogram (kg) sabu malalui jalur laut.
Kepala BNN RI, Komjen Pol Petrus Golose menuturkan, salah satu faktor peredaran narkotika di Indonesia ini meningkat. Karena jobless, sulitnya orang mencari pekerjaan, terlebih di masa Pandemi Covid-19. Sehingga banyak orang terjun pada kejahatan narkotika.
Lebih lanjut, Golose mengatakan, kejahatan narkotika adalah kejahatan ekstra ordinary. Sejak menjabat Kepala BNN, dirinya mendapatkan perintah dari Presiden RI untuk konsern memerangi kejahatan narkotika.
“Meski pandemi namun peredaran narkotika di Indonesia mengalami peningkatan, tentunya kepada para pelaku kejahatan narkotika kita lakukan tindakan hukum terukur sesuai prosedur. Menjelang HUT Kemerdekaan RI, pada tanggal 12 dan 13 Agustus 2021 kita menggagalkan upaya penyelundupan 324,3 kg sabu,” ungkap Kepala BNN, Komjen Petrus Golose di Markas BNN Cawang, Jakarta Timur, Kamis (19/8/2021).