IPOL.ID – PT Perkebunan Nusantara V (PTPN V) bergerak cepat menyalurkan bantuan bagi para korban banjir bandang di Desa Ludai, Kecamatan Kampar Kiri Hulu, Kabupaten Kampar. Bantuan tersebut disalurkan melalui BPBD Kampar untuk selanjutnya diserahkan masyarakat terdampak banjir.
Tim Program Tanggungjawab Sosial Lingkungan (TJSL) PTPN V pada Jumat (5/9) langsung menyalurkan sedikitnya 150 paket sembako. Masing-masing berisi beras, gula, minyak makan, dan bahan pangan lainnya disalurkan kepada mereka yang membutuhkan.
Chief Executive Officer PTPN V, Jatmiko Santosa, dalam siaran persnya berharap bantuan tersebut dapat meringankan beban masyarakat Desa Ludai yang menjadi korban banjir bandang. “Semoga bantuan ini bisa meringankan beban saudara-saudara kita yang tengah berjuang memulihkan keadaan pasca banjir di Desa Ludai,” katanya dalam siaran pers Jumat (3/9).
Kepala Bidang Pusdalops Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kampar, Adi Chandra, di Bangkinang, mengatakan sedikitnya 21 unit rumah warga rusak. Begitu juga satu unit sekolah, masjid, dan lebih dari 10 fasilitas umum mengalami kerusakan usai disapu banjir bandang berlumpur itu.

Adi bersyukur, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut. Dia menyebutkan bahwa bencana serupa berpotensi kembali terjadi mengingat cuaca dalam beberapa waktu terakhir cenderung tidak bersahabat.