IPOL.ID – Fenomena Revolusi Industri 4.0 membawa perubahan pada hampir seluruh sektor bisnis. Pada dasarnya, revolusi ini menitikberatkan pada otomatisasi melalui kolaborasi teknologi digital.
Inti dari revolusi industri 4.0 adalah transformasi komprehensif dari seluruh aspek produksi di industri yang mampu meningkatkan perkembangan dan kemajuan di berbagai sektor industri. Dunia bisnis mulai merasakan kebutuhan akan adaptasi teknologi yang semakin cepat, terutama di masa pandemi Covid-19.
Saat ini cloud menjadi solusi dengan memberi berbagai keunggulan dan kemudahan dalam menjalankan aktivitas bisnis. Maka tak heran sejumlah perusahaan berhasil mengalami peningkatkan performa hingga cukup tinggi setelah menerapkan sistem cloud computing secara optimal. Penggunaan cloud di Indonesia diperkirakan meningkat Rp27,3 triliun atau melonjak hingga 201,8% pada 2025, dengan peningkatan CAGR sebesar 31,8% dari Rp 9,1 triliun pada 2021.
“Digital transformasi tidak mungkin terjadi dalam satu malam. Dibutuhkan perencanaan yang matang dan tentunya akan ada tahapan atau road map dari rencana transformasi digital itu sendiri. Sangat penting untuk bisnis memulainya dari yang fundamental, yakni kesiapan dan kematangan infrastruktur, salah satunya cloud,” ujar Marketing & Solution Director Lintasarta Ginandjar.