IPOL.ID – Facebook meluncurkan produk terbaru perangkat panggilan video yakni Portal Go dan Portal+. Portal Go hadir sebagai Portal bertenaga baterai pertama, sementara Portal+ hadir dengan desain baru dan tampilan yang lebih kecil.
Menurut laporan dari Gizmochina (22/9), Portal Go memiliki layar 10 inci dan baterai internal yang memungkinkan perangkat untuk dibawa-bawa saat melakukan panggilan. Facebook mengklaim, baterainya bisa bertahan hingga 5 jam panggilan video Messenger dan 14 jam, apabila layar dimatikan.
Sama seperti pendahulunya, Portal Go memiliki kamera wide angle 12MP dengan fungsi ganda ganda sebagai speaker bluetooth, yang sekarang mendukung Spotify dan Pandora.
Di sisi lain, Portal+ baru berukuran 14 inci (2140 x 1440), lebih kecil daripada Portal+ sebelumnya yang memiliki layar 15,6 inci. Perangkat juga dibekali dudukan putar yang dapat menghadirkan tampilan landscape maupun potret.
Portal+ disematkan kamera 12MP dan terdapat tombol untuk melepaskan kamera dan mikrofon. Beberapa fitur perangkat lunak baru dihadirkan seperti Household Mode yang memungkinkan pengguna berbagi Portal dengan keluarga.