IPOL.ID – Kasus COVID-19 di Indonesia kembali bertambah 2.057 setelah hari sebelumnya bertambah tak sampai 2.000 kasus per hari.
Kementerian Kesehatan RI mencatat, hingga hari ini, Selasa (28/9) total kasus menjadi 4.211.460 orang. Sementara itu kasus aktif turun 1.618 menjadi 38.652 kasus.
Kemudian tercatat spesimen sebanyak 275.768 sementara suspek tercatat 381.253 kasus. Kesembuhan bertambah 3.551 kasus menjadi 4.931.099 kasus.
Kasus kematian akibat COVID-19 bertambah, ada 124 kasus. Sehingga total kematian secara nasional hingga saat ini menjadi 141.709 kasus.
Sementara kasus positif COVID-19 di DKI Jakarta semakin landai, di mana tambahan kasus positif tercatat sebanyak 104 kasus. Sementara kasus aktifnya tercatat sebanyak 1.786 kasus. Sehingga totalnya menjadi 857.439 kasus.
Kemudian, kesembuhan bertambah 174 kasus menjadi 842.123 kasus. Sayangnya kasus kematian terpantau bertambah 3 orang menjadi 13.530 orang hingga saat ini. (rob)