Untuk kota besar, Surabaya praktis hanya kalah dari Jakarta. Saya kaget: Jakarta mencapai 120 Persen. Target vaksinasi di Jakarta sebenarnya 8,3 juta orang. Sampai kemarin yang sudah divaksin 10 juta orang. Itu karena banyak orang daerah yang divaksin di Jakarta.
Itu untuk suntikan pertama. Kalau yang dihitung suntikan kedua capaian Jakarta 70 persen. Berarti Jakarta, secara teori, juga sudah siap memasuki fase herd immunity. Dengan demikian ekonomi Jakarta bisa diharapkan segera bergerak. Semoga tidak ada varian baru yang membuat gelombang ketiga.
Untuk tingkat provinsi, Bali adalah juara dua: 53 persen (suntikan kedua). Lampung baru 8 persen. Sumbar 9 persen. Jateng 14 persen. Jabar 13 persen. Jatim yang 17,22 persen itu sudah juara 4, setelah DKI, Bali, dan Riau.
Memang banyak daerah masih begitu rendah capaian vaksinasinya. Tapi, setidaknya Jakarta dan Surabaya sudah bisa membuktikan: angka 70 persen bisa dicapai. []