IPOL.ID – Memasuki hari kesembilan ajang PON XX Papua, klasemen sementara perolehan medali masih dikuasai oleh tim kontingen Jawa Barat. Sementara Jawa Timur menempati posisi kedua.
Minggu (10/10) pukul 24.00 WIB, atlet Jabar memimpin dengan perolehan 224 medali. Terdiri dari 83 emas, 68 perak, dan 73 perunggu. Lalu di posisi kedua, Jawa Timur terus membayangi Jawa Barat dengan perolehan 192 medali. Jawa Timur tercatat sudah mengamankan 74 medali emas, 62 perak, dan 56 perunggu.
Namun posisi yang dihuni Jawa Timur saat ini masih belum aman lantaran DKI Jakarta memiliki jumlah medali emas yang tidak jauh dari kontingen tersebut. DKI Jakarta kalah dari Jawa Timur karena jumlah medali emas dan perak mereka masih kalah.
DKI Jakarta berada di posisi ketiga dengan total perolehan 200 medali, yang terdiri dari 71 emas, 58 perak, dan 71 perunggu. Tentunya DKI Jakarta masih berkesempatan untuk menggusur Jawa Timur dari posisi kedua.
Sementara itu di posisi keempat dihuni oleh tim tuan rumah Papua. Papua sejauh ini sudah mengoleksi 154 medali, yang mana terdiri dari 60 emas, 33 perak, dan 71 perunggu.