IPOL.ID – Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat bencana yang terjadi pada 2021 menurun dari tahun sebelumnya sebanyak 34% atau terdapat 3.058 kejadian. Angka tersebut terendah dalam tiga tahun terakhir.
Kepala BNPB, Letnan Jenderal TNI Suharyanto mengatakan, beberapa pembelajaran dapat diambil dari kejadian bencana selama tahun 2021. Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri acara Taklimat Bidang PMK yang digagas oleh Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK).
Sedangkan capaian rencana kerja BNPB Tahun 2021, Suharyanto optimis seluruhnya akan sesuai dengan target yang telah ditentukan. “Angka capaian rasio investasi terhadap APBN pada triwulan ketiga 2021 sudah sesuai dengan target yang ditentukan yaitu sebesar 0,47,” katanya, Kamis (30/12).
Sejak 2015 hingga 2020, Indeks Risiko Bencana (IRBI) Nasional konsisten mengalami penurun. Capaian IRBI tahun 2019 hingga 2020 rata-ratanya sebesar 1,64%. Hal ini menunjukan adanya peningkatan yang baik dalam perencanaan dan implementasi penanganan bencana.