Sementara itu, Ketua Yayasan Luhur Amal Muli Pondok Pesantren Miftahul Huda, H. Irzal Ahmad menyatakan, adanya bantuan Rusun dari Kementerian PUPR ini sangat sangat membantu para santri untuk dapat asrama yang baik dan sehat. Pihak berjanji akan segera melakukan penghunian apabila proses pembangunan sudah selesai apalagi jumlah santri yang ada saat ini cukup banyak.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Kementerian PUPR yang sudah membangun Rusun yang memiliki kualitas dan fasilitas yang baik. Kami berharap dengan adanya Rusun ini para santri bisa belajar dan beristirahat dengan nyaman,” katanya. (rob)