IPOL.ID – Sharp Indonesia mendukung penuh upaya pemerintah melaksanakan program vaksinasi COVID-19 kategori anak berusia 6 hingga 11 tahun di seluruh nusantara. Melanjutkan program Corporate Social Responsibility-nya (CSR) yaitu Bakti Untuk Negeri: ‘Sharp Ada Untukmu’, menggelar program vaksinasi bagi anak usia sekolah yang di mulai di Kota Gresik, Jawa Timur, Kamis (6/1).
Menggandeng yayasan nirlaba Human Initiative, Dinas Kesehatan dan pemerintah kabupaten setempat, program CSR Sharp Indonesia menyasar sekitar 1.000 anak setingkat SD. Menggunakan vaksin jenis Sinovac, pengadaan vaksinasi ini diadakan secara serentak di 5 sekolah berbeda, yaitu MI Al Asyhar Sungonlegowo, SDN 1 & 2 Bedaten, MI Assadah Sukowati, dan MI Al Maafif Abar Abir.
Diungkapkan selepas meninjau program secara virtual, Pandu Setio selaku Sr. PR & Brand Communication Manager Sharp Indonesia menyatakan “Program ini merupakan perwujudan Sharp dalam mendukung program pemerataan vaksinasi COVID-19 oleh pemerintah.