Dia menambahkan, mengingat warga salah mengerti soal itu, pihaknya pun turut membantu persoalan itu dengan berkoordinasi dengan vendor Pakuan Tower. Sejauh yang diketahuinya, persoalan itu sudah diatasi dan genset bermasalah itu juga sudah diperbaiki.
“Kita juga sebetulnya tak tahu sama sekali, kita mau bantu cover dari kemarin-kemarin tapi kan harus lihat datanya dahulu dengan Pakuan Tower. Mereka katanya sudah ketemu warga setempat, ketemu dengan kecamatan dan kayaknya juga Dinas Lingkungan Hidup sudah menginformasikan,” tandasnya. (ibl)