“Latar belakang kolaborasi ini merupakan keinginan kami untuk mengeksplor possibilities dari NFT sekaligus mengenalkannya ke masyarakat yang mungkin belum pernah mendengar NFT. Selain sedang tinggi hype-nya, kami melihat masih banyak potensi yang bisa digali dari NFT dan mungkin ini bisa menjadi evolusi dari customer loyalty program tradisional,” ujar Joseph Erwin, COO .TEMU
Koleksi [NF].Temu menghadirkan 150 koleksi NFT yang menawarkan level kelangkaan berbeda yakni General, Master, Connoisseur. Ketiga desain NFT ini dirancang oleh salah satu partner kreator TokoMall yakni Pedro Oscar, seniman 3D yang aktif di berbagai komunitas kripto dan 3D di Indonesia. Benefit nyata yang bisa ditukarkan dari tiap koleksinya antara lain adalah diskon 5 – 10% hingga seumur hidup untuk pembelian kopi di seluruh cabang .
TEMU, keanggotaan VIP, akses pre-rilis biji kopi .TEMU sekaligus mencoba kopi dengan head roaster .TEMU, meet-up pemilik NFT di .TEMU Sarinah, hingga merchandise eksklusif. Menawarkan benefit yang beragam bagi kolektornya, koleksi ini dibanderol dengan harga 1,999,000 rupiah.