IPOL.ID – Mabes Polri mencatat 279 kecelakaan terjadi selama arus mudik Lebaran Idulfitri 2022. Dari data itu, sebanyak 39 orang meninggal dunia.
“Data kecelakaan lalu lintas yang terjadi sebanyak 279 kejadian dengan 39 orang meninggal dunia,” kata Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Gatot Repli Handoko, Minggu (1/5/2022).
Dari kecelakaan itu, sebanyak 45 orang mengalami luka berat, dan 362 luka ringan. Total kerugian ditaksir sekitar Rp500 juta.
Selama arus mudik, tercatat ada 18.677 pelanggaran lalu lintas. Dari jumlah itu, 1.954 diberikan sanksi tilang dan 16.733 lainnya diberikan sanksi teguran.
Sedangkan terpantau adanya penurunan volume kendaraan yang mengarah keluar Jakarta sebesar 4 persen pada H-2 Lebaran atau pada Sabtu (30/4) kemarin.
“Terjadi penurunan sebanyak 4 persen atau 217.081 unit,” sebutnya.
Jumlah tersebut mengacu pada data di sejumlah gerbang tol (GT). Di mana di GT Cikampek Utama arah Trans Jawa sebanyak 98.374 unit.
Kemudian, untuk kendaraan yang melintas di GT Tol Kahurip Utama atau mengarah ke Bandung sebanyak 32.973 unit.
Adapun, kendaraan yang melintas di GT Cikupa arah Merak sebanyak 51.361 unit dan GT Ciawi arah Puncak berjumlah 34.367 unit.
279 Kecelakaan Terjadi saat Arus Mudik, 39 Tewas
