Navisa menjelaskan, NAFS Influencers khususnya memberikan seperti nilai lebih kepada talent-talent yang lebih menonjol. Sebab, biasanya permintaan brand atau kerjasama lebih tinggi kepada talent-talent yang memiliki konten, ide lebih menarik, dan lebih maju dari konten-konten talent lainnya.
NAFS, katanya, berdiri untuk berbagi pengetahuan, memberikan edukasi, tetap hedon dan berdaya dari rumah. NAFS Influencers dapat menjadi penghubung brand ke publik. Sebuah wadah untuk menjadi rumah bagi para selegram, influencers.
Nah, edukasi yang diberikan NAFS Influencers, lebih kepada kerjasama kepada brand. Intinya memberikan yang terbaik untuk brand, misalnya untuk kerjasama sebagai influencers dan selegram yang membantu mempromosikan.
“Mempromosikan dalam membangun branding yang bagus, baik terhadap brand itu sendiri. Maupun untuk selegram dan influencers itu sendiri,” tukas dia.
Navisa mengungkap, pada NAFS Influencers terbagi dalam tiga kategori Influencers. Misalnya, pada nano dari 0-9.999 followers, di mikro dimulai diangka 10.000-99.999 followers, begitu juga di makro diatas 100.000 followers.