IPOL.ID – Kebiasaan pola makan yang kurang baik pastinya memiliki dampak negatif bagi kesehatan tubuh seorang. Itulah begitulah yang diutarakan oleh Ariobimo Sadewa, 21, Mahasiswa Universitas Bina Nusantara, Jakarta.
Bimo, sapaan akrabnya, mengaku merasakan akibat dari kebiasaan pola makan kurang sehat tersebut pada 2018. Ini membuatnya harus menjalani operasi usus buntu, disamping itu Bimo sendiri ternyata sudah menjadi peserta Program Jaminan Kesehatan Nasional – Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS).
“Kalau jadi peserta Program JKN-KIS ini sudah sejak lama, kartunya masih warna kuning dari Askes karena papa kerja sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS). Selama jadi peserta JKN-KIS, ada momen yang gak bisa dilupakan pada tahun 2018 lalu, memang dulu itu saya terlalu sering makan pedas, junk food dan jarang makan sayuran, karena setiap hari seperti itu akhirnya saya mengalami sakit seperti terbakar pada perut dan dilarikan ke Rumah Sakit Siloam Jambi,” tutur pemuda asal minang tersebut, awal 2022.