IPOL.ID — Taman Tebet Eco Park ditutup sementara dan baru beroperasi lagi awal Juli mendatang. Wakil Gubernur (Wagub) DKI Ahmad Riza Patria pun, mengajak masyarakat untuk kembali berwisata ke Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat.
“Monas kan sudah dibuka untuk umum. Ke depan mudah-mudahan sudah bisa dimanfaatkan oleh warga, apalagi Eco Park Tebet kan ditutup untuk sementara,” kata Riza di Balai Kota DKI Jakarta, Jl Medan Merdeka Selatan, Jumat (17/6).
Menurut Riza Patria, dengan dibukanya Monas, masyarakat bisa menggunakan Monas sebagai tempat hiburan arternatif sambil menunggu Tebet Eco Park kembali dibuka.
“Artinya sekarang ada tempat juga bagi masyarakat yang ingin memanfaatkan waktu berliburnya,”ungkapnya.
Ketua DPD Partai Gerindra ini menjelaskan, Monas dibuka kembali dengan mempertimbangkan sejumlah hal. Di antaranya sudah ditetapkannya Jakarta sebagai wilayah dengan status Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 1.
“Selain memang sudah pelonggaran PPKM, perbaikan sudah dilakukan di Monas, sekalipun belum selesai semua,”tuturnya.