IPOL.ID – RELX Internasional bersama Komerce dan Let’s Play Indonesia menggelar program RELX Academy. Ini adalah program sebagai wadah untuk mencetak generasi muda menjadi wirausaha.
Kerja sama ketiganya resmi dimulai hari ini, Kamis (14/7), dengan penandatanganan MoU yang dilakukan secara online di Jakarta.
Yudhistira Eka Saputra, General Manager RELX Indonesia, menjelaskan, RELX Academy menargetkan mencetak 600 generasi muda menjadi wirausaha. Semangat ini merupakan salah satu bentuk janji RELX untuk komunitas dan masyarakat yang berada di lingkungan bisnis RELX.
“Nantinya akan diadakan pelatihan dan pendidikan praktis bagi anak muda, meliputi keterampilan digital, kewirausahaan, dan keterampilan keuangan umum,” kata Yudhi dalam konferensi pers secara online, hari ini.
Program yang diadaptasi dari Filipina tersebut sekarang resmi hadir di Indonesia dengan menggandeng dua organisasi sekaligus, yaitu Komerce dan Let’s Play Indonesia.
Komerce merupakan lembaga penyelenggara pelatihan dari Purbalingga, Jawa Tengah, yang rutin memberikan pelatihan untuk UMKM agar bisa menjual produknya di marketplace.