IPOL.ID – Petugas Suku Dinas Kesehatan Jakarta Timur mulai melakukan vaksinasi Covid-19 Booster kedua bagi Tenaga Kesehatan (Nakes), Selasa (2/8) siang.
Vaksinasi Booster dosis empat ini, serentak difasilitasi oleh Pemerintah melalui Rumah Sakit (RS) dan Puskesmas.
Seperti halnya di wilayah Jakarta Timur, petugas Suku Dinas Kesehatan Jakarta Timur (Sudin Kesehatan Jaktim) melakukan vaksinasi Booster kedua bagi Nakes. Pemberian vaksinasi mulai dilakukan di Puskesmas Kecamatan Kramat Jati dan Puskesmas Kelurahan Cililitan.
Kasudin Kesehatan Jakarta Timur, Nikensari mengatakan, vaksinasi Covid-19 Booster kedua yang dilakukan ini memiliki syarat tiket pedulilindungi bagi Nakes. Nakes kemudian menerima vaksin Booster kedua atau dosis empat.
Sedangkan untuk jenis vaksin yang digunakan akan mengikuti dosis sebelumnya. Tabung vaksin pun didistribusikan oleh Pemerintah Pusat.
“Untuk di Jakarta Timur sendiri saat ini baru Nakes yang akan diakomodir. Jenis vaksin yang akan digunakan mengikuti dosis sebelumnya. Tidak banyak perubahan dari penyuntikan vaksin pertama, kedua dan ketiga,” katanya pada wartawan, Selasa (2/8).