Sesuai dengan ajang yang berformat festival, maka pada turnamen ini terdapat beragam kategori catur untuk semua kalangan yang tercermin lewat dua belas nomor pertandingan.
Dimulai dari kelompok usia di bawah 10 tahun, di bawah 14 tahun dan di bawah 18 tahun untuk kategori putra dan putri serta kelompok junior U-16. Hingga terdapat kategori untuk kelompok senior hingga veteran di atas 55 tahun.
Para karyawan atau pegawai kantor juga dapat bertanding pada kategori antar perusahaan. Bahkan, JCF juga memberikan kesempatan bagi mereka yang amatir seperti kelompok pengurus, wasit dan wartawan untuk bertanding pada ajang yang sama.
“Kategori internasional tentu saja tidak pernah ketinggalan. Kali ini dua pecatur berprestasi Indonesia, yaitu IM Mohamad Ervan (rating 2395) dan IM Medina Warda Aulia (2383) masing-masing akan diadu dengan dua pecatur top ASEAN lainnya. Terpilihnya kedua pecatur asal Indonesia tersebut, sebab mereka berhasil mencetak top skor pada Olimpiade Catur ke-44 di Chennai, India. Ervan berhasil merebut 7 poin dari 10 babak, sedangkan Medina mendapatkan 8,5 poin dari 11 babak’, ungkap GM Utut Adianto, Ketua Umum PB Percasi.