Ia menambahkan, Perumda PAM Jaya sangat terbuka atas adanya kritik dan masukan dari insan media. Pasalnya, pelaksanaan program kerja juga perlu termonitor oleh masyarakat dan salah satu wadahnya adalah media.
“Kami ingin kerja kami semakin terukur karena yang mengawasi bukan hanya dari manajemen atau dewan pengawas, tapi kami juga masyarakat. Saya berharap media bisa menjadi refleksi atau mirroring yang sudah dilakukan atau dikerjakan,” tandasnya.
Untuk diketahui, berikut rincian besaran PMD Perumda PAM Jaya.
1. Pembangunan SPAM Ciliwung Tahap II, Rp 85 miliar.
2. Pemasangan Sambungan Baru Pelanggan Jatiluhur Karian Tahap I, Rp 75,6 miliar.
3. Studi dan Program Penurunan NRW Tahap I, Rp 35 miliar.
4. Optimalisasi IPA SWRO Kepulauan Seribu, Rp 5 miliar.
5. Pembangunan Kios air dan Pembelian Mobil Tangki Tahap 3, Rp 10 miliar.
6. Pelayanan Air Bersih dan dan Kampung Prioritas Tahap II, Rp 14 miliar
7. Pembangunan Sentra Pelayanan, Rp 100 miliar. (Pin)