IPOL.ID – Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama atau Kemenag akan menyiapkan data religiosity index yang lengkap dan komprehensif.
Rencana itu disampaikan Kepala Badan Litbang dan Diklat, Suyitno saat menjadi keynote speech pada Launching Master Trainer dan Pelatihan Deteksi Dini yang diselenggarakan Pusdiklat Tenaga Teknis Pendidikan.
Menurutnya, penyiapan data keagamaan yang lengkap dan komprehensif ini menjadi tugas dan kewenangan Badan Litbang dan Diklat. “Secara garis besar tugas Badan Litbang dan Diklat adalah menyiapkan SDM Kementerian Agama yang kompeten dan unggul, dan menyiapkan data yang akurat, acountable, dan bisa dipertanggung jawabkan, terutama data religiosity index,” kata Suyitno di Tangerang, baru-baru ini.
Karena itu, pelatihan Master Trainer dan Pelatihan Deteksi Dini ini sangat penting dalam rangka menggali data, termasuk mendeteksi dini potensi konflik.
“Saya membayangkan tugas ini seperti BMKG yang bisa mendeteksi kapan akan ada hujan deras, hujan ringan, bahkan gempa. Jadi setelah dilatih, kita ingin semua memiliki pengetahuan dan keterampilan untuk mendeteksi dini hal-hal yang berpotensi menimbulkan konflik,” tutur Suyitno.