IPOL.ID – PT PLN (Persero) memberikan layanan premium untuk Masjid Raya Sheikh Zayed Solo. Dengan begitu, pasokan listrik pada rumah ibadah tersebut lebih andal sebab berasal dari dua sumber yang berbeda.
Masjid Raya Sheikh Zayed Solo ini sebelumnya diresmikan pada Senin (14/11), oleh Presiden Indonesia Joko Widodo dan Presiden Uni Emirat Arab (UEA), Mohammed bin Zayed Al Nahyan (MBZ).
General Manager PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jawa Tengah dan DI Yogyakarta, AB Wahyu Jatmiko mengatakan, masjid ini mendapatkan layanan listrik yang lebih andal karena menggunakan layanan premium dari PLN.
“Masjid Raya Sheikh Zayed ini merupakan masjid besar pertama yang menjadi pelanggan layanan premium di Jawa Tengah dan DIY dengan daya 555 KVA. Dengan pasokan listrik yang lebih yang lebih andal ini peralatan listrik dapat berfungsi dengan baik sehingga masyarakat dapat beribadah dengan nyaman,” terangnya.
Selain itu, lanjutnya, keunggulan lainnya dari layanan premium adalah layanan private dan cepat dari petugas khusus PLN di unit setempat.