Sementara itu Gubernur Sandaun Provincial Independent State of Papua New Guinea Tony Wouwou, mengungkapkan rasa hormat dan sukacitanya dalam pertemuan dengan UKI. Menurutnya pertemuan ini sangat bermanfaat untuk membuka kerjasama didunia pendidikan, terutama kesempatan mendapatkan pengalaman bagi generasi muda di Papua Nugini untuk nantinya dapat membangun tanah airnya.
“Kami merasa terhormat atas sambutan dan keramahan yang ditunjukan oleh UKI. Tempat dimana banyak mahasiswa yang berasal dari berbagai penjuru daerah untuk mendapatkan ilmu disini. Dan nantinya mereka juga akan menjadi tenaga profesional bagi profesi mereka, pemerintah dan juga bagi masyarakat. Kami berharap UKI menjadi jawaban bagi generasi untuk melayani dan menjadi berkat bagi masyarakat. Tuhan Memberkati anda semua,” ucap Tony Wouwou.
Peluang kerja sama yang dapat dikolaborasikan antara UKI dan Sandaun Provincial Independent State of Papua New Guinea nantinya akan meliputi bidang akademik secara menyeluruh seperti, penelitian, pengabdian masyarakat, program pertukaran pelajar, dan kemungkinan potensi pengembangan kemahasiswaan lainnya.