Sementara itu pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengatakan bahwa dirinya memilih 23 pemain ini sesuai regulasi yang diberikan AFF kepada negara peserta ajang tersebut.
“Para pemain telah menunjukkan perkembangan yang baik dan bagus selama pemusatan latihan di Bali. Kami memilih pemain sesuai kebutuhan tim,” kata Shin Tae-yong.
“Para pemain telah siap mengikuti Piala AFF 2022. Masih ada beberapa hari lagi untuk mematangkan taktik dan strategi jelang laga perdana melawan Kamboja pada 23 Desember mendatang,” kata Shin Tae-yong.
Shin Tae-yong juga tidak mengikutsertakan lima pemain untuk menghadapi Piala AFF 2022.
Elkan Baggott dipastikan absen di Piala AFF 2022, meski sebenarnya ia menjadi andalan di jantung pertahanan Timnas Indonesi. Ia memutuskan untuk tetap membela Gillingham pada periode Desember-Januari ketika turnamen antarnegara Asia Tenggara tersebut bergulir.
Namun demikian, Shin Tae-yong mengklaim sudah mengantisipasi. Meskipun demikian, dia mengakui bahwa ketiadaan Elkan juga menyebabkan masalah.