Ratu menjelaskan, total UMKM yang ikut terlibat kurang lebih ada 110 UMKM. Sebanyak 60 UMKM akan membuka bazar di acara Malam Muda-Mudi sepanjang Jalan Thamrin hingga Jalan Sudirman; yakni dengan rincian: 10 UMKM di sekitar panggung Stasiun MRT HI, 10 UMKM di sekitar panggung Jalan Imam Bonjol, 10 UMKM di sekitar panggung Gedung Davinci, 10 UMKM di sekitar panggung FX Sudirman, 10 UMKM di sekitar panggung gate way SCBD, dan 10 UMKM di sekitar panggung Patung Pemuda Senayan. Kemudian, 20 UMKM di TMII dan 30 UMKM di Halaman Kantor Wali Kota Jakarta Utara.
“UMKM tersebut telah melalui proses kurasi yang mempertimbangkan kualitas produk, packaging, dan kesiapan produksi. Sehingga, produk yang dijual kepada masyarakat pun telah terstandardisasi dengan baik dan aman,” ungkapnya.
Masyarakat yang ingin hadir menonton Festival Malam Tahun Baru 2023 yang tersebar di berbagai lokasi ini, dapat membeli dan merasakan langsung kualitas produk unggulan para UMKM binaan Jakpreneur ini. Bazar UMKM buka mulai pukul 18.00 WIB.