IPOL.ID – Bakal Calon Presiden 2024, Anies Baswedan mengajak Amerika untuk terus meningkatkan kerjasama dengan negara-negara di wilayah ASEAN. Terlebih, saat ini Indonesia dipercaya untuk menjadi Keketuaan ASEAN 2023.
Hal ini diungkapkan Anies saat memberikan kuliah umum di Universitas Oxford, belum lama ini. Anies Baswedan pun menjadi orang Indonesia pertama yang diangkat menjadi menjadi Anggota Dewan University of Oxford.
“Mengapa ASEAN penting? ASEAN tidak hanya memfasilitasi kerjasama di antara negara-negara di dalam kawasan, tapi ASEAN juga memiliki potensi memfasilitasi percakapan di antara kekuatan global yang terpolarisasi,” ujar Anies Baswedan dalam akun facebooknya, Minggu (29/1).
Dia berharap, dengan kepemimpinan Indonesia di ASEAN, setiap elemen masyarakat dunia bisa melihat peran Indonesia dan ASEAN yang lebih besar lagi di dunia. Terlebih, saat ini kondisi di dunia masih terdapat polarisasi.
“ASEAN adalah kawasan dengan pasar beragam, perkembangan ekonomi yang beragam dan sangat beragam dalam hal budaya. Dan menjadikan kawasan ini salah satu kawasan paling kompetitif di dunia saat ini,” kata Anies.