Odo pun optimistis gelaran F1 H2O Danau Toba akan berjalan sukses seperti event balap motor MotoGP di Mandalika 2022. Hal ini karena animo masyarakat sekitar dan daerah lain yang cukup tinggi. Dampak F1 H2O ini diyakini juga akan sama seperti MotoGP Mandalika, bahkan seperti Piala Dunia di Qatar yang baru berakhir. Dampak yang akan dirasakan, katanya, bahkan tiga hingga empat tahun ke depan.
“Animonya sudah banyak, bahkan saya memperoleh informasi dari BUMN aviasi pariwisata, animonya sangat besar dan masyarakat ingin cepat-cepat dibuka penjualan tiketnya,” katanya. Danau Toba menjadi tuan rumah ke-40 setelah 39 kali ajang internasional tersebut digelar di berbagai negara. Diperkirakan ada sekitar 20 hingga 25 ribu orang yang akan berkunjung ke Danau Toba saat balapan F1 Powerboat digelar. (timur)