Selain itu, Heru turut mengajak para orang tua untuk berperan aktif dan membekali dirinya agar bisa merawat anak dengan baik, bahkan sejak anak berada dalam kandungan.
“Saya titip pesan kepada ibu bapak para orang tua, harus punya pendidikan merawat anak, terkait gizi makanan, kesehatannya, dan ibunya harus dijaga kesehatannya. Terutama kalau ibunya masih mengandung itu yang kita intervensi dengan memberikan gizi, memberikan makanan tambahan untuk ibunya, sehingga anaknya lahir mudah-mudahan tidak mengarah ke stunting,” tegasnya. (Peri)