Sebelumnya, kegiatan di Gelora Bung Karno telah mengantongi rekomendasi pelaksanaan kegiatan dari Menteri Dalam Negeri, izin keramaian dari Kapolda Metro Jaya, rekomendasi dari Satuan Tugas Penanganan Covid, dan rekomendasi rapat koordinasi Kapolda Metro Jaya.
Maka panitia pelaksana menggelar Pelaksanaan Simposium Desa memperingati 9 Tahun UU Desa dengan tema utama “Revisi UU Desa Demi Kedaulatan Desa” di Hotel Grand Paragon, Jalan Gajahmada Jakarta, Minggu (19/2) pukul 10.00-16.00 WIB.
Simposium tersebut, akan dihadiri sejumlah tokoh penggagas yang terlibat lahirnya UU Desa seperti Ahmad Doli Kurnia Tanjung, Ketua Komisi II DPR, Ahmad Muqwam, Ketua Pansus UU Desa, Eko Prasetianto Purnomo Putro, Dirjen Bina Pemerintahan Desa, Budiman Sudjatmiko, Pemerhati Desa, Sutoro Eko, dan Ketua STPM Yogyakarta, Agung Heri Susanto, Sekretaris MPO DPP APDESI. (Joesvicar Iqbal)