Di hari kedua penyelamatan, sambungnya, kelompok darat maupun udara, telah berhasil mencapai lokasi para korban dan langsung memberikan bantuan pertama yang dibutuhkan.
“Alhamdulillah hari kedua bisa diberikan bantuan makanan, obat-obatan dan juga mendirikan tenda atau bivak. Sehingga bisa dilakukan tindakan pertama untuk membantu anggota kita yang terluka,” terang Kapolri.
Sigit menegaskan, adanya sinergitas dan soliditas antara personel TNI, Polri, instansi terkait dan masyarakat setempat, membuat proses evakuasi berjalan sangat maksimal.
Orang nomor satu di institusi Polri itu berharap, seluruh korban dapat kembali pulih setelah mendapatkan perawatan intensif dari tim dokter. Dengan telah diselamatkannya para korban, pihak keluarga maupun kolega dapat merasa lebih tenang.
“Jadi mohon doanya bahwa setelah ini seluruh korban bisa kembali pulih dan sehat. Tentunya dokter bisa berikan perawatan terbaik. Sehingga anggota kami bisa segera pulih seperti sediakala, dan keluarga di rumah selama ini menunggu, teman-teman semua menunggu, bisa mengobati kita semua. Kepada teman-teman media yang selama beberapa hari ini terus mengikuti,” tutup Kapolri. (Joesvicar Iqbal)