IPOL.ID – Harper MT Haryono bersama dengan Maxx Coffee Indonesia sukses menggelar Manual Brewing Barista Workshop pada Sabtu (28/1) silam.
Kegaitan yang berlangsung di Haka Resto, H Tower, Kuningan, Jakarta Selatan itu diikuti belasan peserta dari berbagai latar belakang profesi dan usia.
Dibimbing langsung oleh sejumlah barista andal dari Maxx Coffee Indonesia, para peserta antusias mengikuti pelatihan tersebut.
Para peserta dikenalkan cara menyeduh kopi dengan teknik V60 yang cukup populer dan mudah ditemui di hampir semua kedai kopi kekinian.

General Manager Harper MT Haryono Hermawan Priyatna menyampaikan bahwa kegiatan kali ini juga bisa menjadi sarana berbagi ilmu dan memberikan peluang bagi para peserta yang ingin membuka usaha minuman kopi.
Marketing Communication Harper MT Haryono & Haka Resto Eva Kusumawati mengungkapkan para peserta sangat antusias mengikuti workhsop tersebut.