Darmawan menambahkan, energi bersih ini ditawarkan kepada seluruh masyarakat Indonesia termasuk mitra yang selama ini bekerjasama dengan PLN. Hal itu dilakukan guna mencapai misi besar berkurangnya emisi gas rumah kaca (GRK) sebesar 29 persen pada tahun 2030 dan mencapai Net Zero Emission (NZE) pada tahun 2060.
Sementara itu, General Manager PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Bali, I Wayan Udayana merinci, sejak diluncurkan pada tahun 2021, pelanggan yang tercatat memanfaatkan layanan energi bersih ini sebanyak 854 dengan total penyerapan 16.171 unit REC atau setara dengan 16.171 MWh.
“Mayoritas pelanggan pengguna layanan REC merupakan pelanggan bisnis yang sadar akan manfaat dan ingin berkontribusi pada pembangunan pembangkit energi baru terbarukan (EBT) di Indonesia,” katanya.
Udayana memproyeksikan penambahan penggunaan energi hijau sebanyak 20 pelanggan di Bali melalui REC PLN. Dia pun memastikan PLN siap memenuhi kebutuhan pelanggan yang ingin ikut ambil bagian menggunakan energi bersih.