IPOL.ID – Belum lama ini organisasi Indonesia Muslim Foundation di Los Angeles, California menyelenggarakan “Welcoming Ramadan Bazaar” untuk menyambut bulan suci Ramadan.
Selain menjadi ajang silaturahmi, bazar yang diselenggarakan di masjid Indonesia, At Thohir, di Los Angeles ini, juga bertujuan untuk memberikan informasi kepada para jemaah mengenai berbagai kegiatan yang dilakukan pada bulan Ramadan tahun ini.
“Pada prinsipnya ingin mengawali kegiatan Ramadan dan memperkenalkan apa yang akan kita kerjakan di Ramadan ini,” ujar Adji Sudarmadji, Presiden dari Indonesia Muslim Foundation di Los Angeles, kepada VOA belum lama ini.
Obat Rindu Makanan Indonesia
Sekitar 200 diaspora muslim Indonesia yang datang dari berbagai penjuru kota Los Angeles berkumpul sambil menikmati santapan khas Indonesia, seperti sate ayam, bakso, coto Makassar, dan es cincau.
Tidak hanya itu, bazar ini juga dimeriahkan dengan adanya berbagai stan pernak-pernik, pakaian, kaligrafi, serta kegiatan untuk anak-anak.
“Alhamdulilah, senang sekali ya apalagi ini pertama kali, mereka mengadakan ini dan saya bisa ikut partisipasi, mudah-mudahan ke depannya bisa ada lagi inshallah, setiap tahunnya,” ujar Ina, diaspora Indonesia yang berjualan di stan pakaian.