Sementara itu, Sulistiyono, warga RT 1/RW 1, bersyukur atas kehadiran Gardu Ganjar di tengah-tengah masyarakat. Dia menganggap langkah Gardu sangat tepat untuk menginisiatori kerja bakti bagi warga desa.
“Alhamdulillah ada relawan Gardu Ganjar mengadakan fogging dan bakti sosial di wilayah kami. Ini sangat bermanfaat sekali karena peralihan dari musim hujan ke musim kemarau banyak sekali nyamuk. Sebelum menjadi penyakit, sejak dini dilakukan fogging ya,” ujar Sulistiyono yang juga Tokoh masyarakat di desa itu.
Dia berharap Gardu Ganjar bisa melakukan fogging secara berkesinambungan, tak hanya berhenti sampai di sini. Warga pun siap bersinergi dengan Gardu untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat.
“Harapan ke depan bisa dilakukan secara periodik, sebulan atau dua bulan sekali. Dan tetap bersinergi,” harapnya.
Sulistiyono menilai Ganjar sebagai sosok merakyat. Menurut dia, pria berambut putih itu memiliki rekam jejak sangat baik selama menjabat gubernur Jawa Tengah dua periode. Dia berharap adanya kegiatan itu, masyarakat semakin mengenal sosok Ganjar.