IPOL.ID – Ramai ajang besar ratu kecantikan Miss Universe Indonesia 2023 menjadi sorotan belakangan ini akibat para finalis diminta foto tanpa busana ketika melakukan pengecekan badan.
Saat pengambilan foto ada dua laki-laki dan satu perempuan yang masuk ke dalam ruangan. Ini membuat para finalis risih dan trauma.
Buntut dari permasalah tersebut Rio Motret selaku patner fotografer Miss Universe Indonesia 2023 juga mengundurkan diri lantaran dirinya menolak adanya foto tanpa busana.
“Halo saya Rio Motret dan melalui kesempatan ini saya hanya ingin memberi tahu kalian bahwa perjalanan saya bersama Miss Universe Indonesia telah berakhir,” kata Rio Motret dalam unggahannya di Instagram @riomotret.
Lebih lanjut dia menjelaskan selama di Miss Universen Indonesia ia merasa acara ini menakjubkan, penuh dengan tantangan, kesenangan, dan pengalaman baru baginya.
Rio Motret harus mengucapkan selamat tinggal kepada Miss Universe Indonesia agar saya bisa lebih fokus pada proyek saya yang akan datang.
Lebih lanjut, Rio Motret meluruskan bahwa bukan dirinya yang memotret aksi finalis Miss Universe Indonesia yang diduga diminta foto tanpa busana saat body checking.