Di partai pro Ganjar, Ganjar masih unggul baik di PDIP maupun di PPP. Dukungan tertinggi ada di PDIP sebesar 72.3%. Dukungan PPP terhadap Ganjar 47.1%.
Di partai pro Anies, semua partai pendukung Anies bakal jauh lebih banyak ke Prabowo. Prabowo unggul disemua partai pro Anies (Nasdem, PKS, Demokrat). Dukungan tertinggi ke Prabowo dari partai pro Anies ada di Nasdem 60.0%. Demokrat (57.7%), dan PKS (55.6%).
Di generasi Z, partai pro Ganjar unggul. Generasi ini partai pro Ganjar mendapat 37.7%. Partai pro Prabowo mendapat 15.8%. Partai pro Anies 5.4%.
Di generasi milenial partai pro Prabowo unggul. Di generasi ini partai pro Prabowo mendapat 43.6%. Partai pro Ganjar mendapat 24.5%. Partai pro Anies 15.8%.
“Namun besar kecilnya dukungan partai memang bukan satu-satunya penentu kemenangan calon presiden,” tukas dia.
“Kemenangan juga ditentukan kemampuan partai itu memobilisasi pendukungnya untuk datang ke TPS, dan mencoblos capres pilihan partai tersebut,” tambahnya.
Mesin partai pendukung Prabowo memang lebih banyak pemilih dibanding mesin partai Capres Ganjar, juga mesin partai Capres Anies.