Pada nomor ganda, Mischka dan Kayla pun lolos ke partai pamungkas. Menghadapi pasangan Aidda dan Regina, unggulan teratas ini pun membukukan kemenangan dua set, 6-1, 6-1. Di final, mereka bertemu Zoelfanka dan Dhea.
Mika Buat Kejutan
Sementara itu, Joachim Mika Gunawan membuat kejutan di delapan besar tunggal KU 16 putra. Unggulan ketujuh ini menggugurkan unggulan teratas, Rangga Wisnu Kresna. Atlet asal Jakarta ini menang dua set langsung, 6-4, 6-1.
“Ketat juga tadi di set pertama, ya. Udah leading, 4-1, bisa terkejar, 4-4.
Aku bilang ke diri sendiri untuk fokus dan main agresif. Lebih menekan, aku membuatnya mati sendiri. Untungnya, bisa dapat first set, 6-4. Habis itu, lawanku mengaku sakit mual. Jadi, set kedua bisa smooth sailing, ya,” tutur atlet Love Tennis Academy.
Pada babak empat besar, Mika akan berhadapan dengan atlet Next Gen Academy, Muhammad Alfaradu Sumirat, yang melewati unggulan kedelapan, M Dhafin Rizky.
“Aku bakal bikin dia uncomfortable aja, sih. Mungkin bakal aku kasih bola angle tinggi. Kalau enggak ada distraction, enggak bakal mati dia. Kalau ritmenya sama, enak dia. Soalnya, kami imbang secara pukulan,” tutur penggemar Novak Djokovic itu. (bam)