IPOL.ID – Kementerian Lingkungan Hidup pada hari Senin (2/10) membantah tuduhan bahwa kebakaran hutan di Sumatera dan sebagian pulau Kalimantan, yang telah menyelimuti beberapa kota dengan kabut tebal, juga berdampak pada kualitas udara di negara tetangga Malaysia.
Malaysia pada hari Jumat memperingatkan penduduknya akan tingkat polusi yang tinggi di sebagian besar wilayah di pantai barat Semenanjung Malaysia dan wilayah barat Kalimantan di Sarawak, dan menyalahkan kabut asap lintas batas dari Indonesia, kata Departemen Lingkungan Hidup Malaysia dalam sebuah pernyataannya.
Menteri Lingkungan Hidup Siti Nurbaya Bakar menanggapi hal ini dengan mengatakan bahwa Jakarta belum mendeteksi adanya kabut asap yang berpindah dari Indonesia ke negara-negara tetangga. “Kami terus menindaklanjuti perkembangan apa pun dan tidak ada kabut asap lintas batas ke Malaysia,” katanya dalam sebuah pernyataan. Dikutip dari VOA Indonesia.
Saat ini, Indonesia fokus memadamkan kebakaran hutan di beberapa provinsi di Sumatera dan Kalimantan dengan menggunakan bom air dari helikopter, tambah menteri itu. Selain perbatasan laut, Malaysia juga berbatasan darat dengan Indonesia di pulau Kalimantan. Malaysia belum mengajukan keluhan diplomatik mengenai kabut asap tersebut, kata juru bicara Kementerian Luar Negeri Indonesia.