Menurutnya, banjir imbas debit air kiriman dari Bogor, Jawa Barat karena pada Selasa (14/11) malam tinggi muka air di Bendungan Katulampa Bogor berstatus Siaga 3.
Sejak Selasa malam pun warga Kebon Pala yang permukimannya berada dekat dengan aliran Ciliwung pun sudah mendapat informasi tinggi muka air Bendungan Katulampa naik.
“Memang kemarin kan hujan deras (di Bogor), lalu pukul 01.00 WIB (di Jakarta) juga hujan deras juga. Jadi ditambah lagi air dari kiriman. Tapi siang ini air sudah mulai surut,” ujar Sanusi. (Joesvicar Iqbal)