Yunna rela mengeluarkan budget cukup tinggi untuk melakukan perawatan dan membeli produk-produk skincare mahal. Karena saat itu yang ada dalam pikirannya adalah perawatan dan produk mahal dapat menjadi satu-satunya solusi mengatasi masalah kulit wajahnya.
Karena tak kunjung merubah kondisi kulitnya, sebaliknya malah menjadi lebih parah, kusam dan lebih sensitive. Akhirnya Yunna memutuskan menghentikannya, dan membuat produk sendiri agar bisa menyelesaikan permasalahan kulit wajahnya.
Singkat cerita, Yunna menciptakan produk sendiri berkualitas dengan harga terjangkau dan ternyata berguna tidak hanya untuk dirinya, namun juga berguna bagi orang lain yang memiliki masalah sama.
Terciptalah sebuah brand bernama Animate artinya kehidupan. Harapannya Animate dapat menghidupkan kepercayaan diri perempuan Indonesia. (Joesvicar Iqbal)