IPOL.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta Timur telah menerima logistik surat suara pemilihan presiden dan wakil presiden (PPWP) untuk Pemilu 2024 pada Minggu (7/1). Proses sortir dan lipat surat suara PPWP paling lambat selesai pada 20 Januari.
Ketua KPU Jakarta Timur, Tedi Kurnia menerangkan, total surat suara PPWP yang diterima dan kini ditempatkan pada gudang logistik di kawasan JIEP, Cakung ada sebanyak 2.436.059 lembar.
“Surat suara PPWP sudah kami terima di KPU Jakarta Timur. Setelah kami terima akan kami sortir kami lipat,” ujar Tedi pada awak media di Cakung, Minggu (7/1).
Tedi menjelaskan, selain surat suara PPWP, dalam distribusi logistik hari ini pihaknya juga menerima sebanyak 1.000 lembar surat suara untuk pemilihan ulang pada Pemilu 2024.
Surat suara tersebut untuk mengantisipasi bila usai hari pencoblosan pada 14 Februari 2024 mendatang terjadi pemilihan ulang pada sejumlah tempat pemungutan suara (TPS).
“1.000 surat suara untuk pemilihan ulang, itu jikalau terjadi di Jakarta Timur. Tapi kita berdoa bersama supaya di Jakarta Timur tidak ada,” ungkapnya.