IPOL.ID- Dua hari terakhir, stiker dan spanduk ajakan pelaksanaan pemilu damai di 2024 oleh gubernur dipersoalkan sejumlah kalangan.
Padahal, ajakan untuk masyarakat berperan aktif untuk pemilu damai merupakan hal yang lumrah, karena posisi Heru Budi selaku Pj Gubernur berharap pemilu lancar dan sukses.
“Bicara soal netralitas, saya melihat beliau (Heru Budi), justru fokus dalam menyelesaikan pekerjaannya,” ujar Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD DKI Jakarta, Desie Christhyana Sari, Minggu (14/1/2024).
Bahkan, Desie lebih jauh memandang bahwa Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, lebih fokus kerja dibanding memasarkan diri atau personal branding.
Dia pun kemudian mengambil contoh bahwa Heru menggandeng Kementerian Perhubungan (Kemenhub) untuk merevitalisasi Stasiun Tanah Abang. Stasiun itu sangat sibuk, karena menjadi simpul pertemuan perjalanan warga dari wilayah Bodetabek.
“Jadi, selama kepentingan masyarakat DKI untuk mempermudah transportasi khususnya kereta api, bagi saya itu oke-oke saja. Apalagi tujuannya memperkecil kamacetan yang ada di Jakarta,” tambah anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta tersebut.