Lanjut Raffi Ahmad, Saya kerja dari usia 13 tahun, lalu sampai detik ini uangnya ditabung dan dalam enam tahun terakhir mendirikan perusahaan jadi tidak ada yang seperti dituduhkan.
Pengacara Hotman Paris secara tegas menolak kabar yang sempat beredar bahwa perusahaan RANS Entertainment mengumpulkan dana dari oknum koruptor untuk kepentingan pencucian uang.
Hotman Paris juga membongkar penghasilan Raffi Ahmad dalam satu bulan agar semua aliran pendapatannya terlihat jelas.
“Dalam sehari Raffi bisa kerja tiga sampai empat program di TV. Setiap program dibayarnya Rp25 juta sampai Rp50 juta. Dalam sehari Rp150 juta, 10 hari Rp1,5 miliar, sebulan Rp4,5 miliar. Itu perhitungan kasar,” paparnya.
Lalu Raffi Ahmad memiliki YouTube Rans Entertainment yang memiliki pendapatan dari banyak investor dengan nilai yang luar biasa. (Vinolla)