IPOL.ID – Ketua MPR sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo (Bamsoet) diangkat sebagai Ketua Dewan Pembina Pengurus Besar Persatuan Robotika Seluruh Indonesia (PRSI).
PRSI merupakan organisasi yang berfokus pada pengembangan teknologi robotik di indonesia dan sekaligus memberikan wadah terhadap para komunitas robotik dan sekolah robotik di indonesia. Didedikasikan untuk mengembangkan teknologi robotika untuk kepentingan manusia, dengan fokus pada berbagai kompetisi dan kolaborasi lintas batas.
Bamsoet bersama PRSI akan menggelar Kejuaraan Nasional Turnamen Robotik Indonesia 2024 memperebutkan Piala Ketua MPR RI. Kejuaraan Nasional Turnamen Robotik Indonesia 2024 Piala Ketua MPR RI yang akan dilaksanakan tanggal 17-19 Mei 2024 di Jakarta, mengangkat tema ‘Inovasi Berkelanjutan di Bidang Robotik Menuju Indonesia Emas.”
“Turnamen Robotik Indonesia Piala Ketua MPR RI merupakan ajang untuk mengembangkan dan memajukan bidang robotik di tingkat pelajar, mahasiswa hingga umum. Disamping menguji ketrampilan teknis dan kreativitas dalam merancang, membangun dan mengoperasikan robot. Turnamen akan diikuti oleh para peserta dari seluruh provinsi di Indonesia,” ujar Bamsoet usai menerima Pengurus Besar Persatuan Robotika Seluruh Indonesia di Jakarta, Rabu (13/3/24).