“Kebanyakan muslim yang datang ke sini, mereka tanya, ‘makananmu halal enggak? Beef-nya halal enggak? Chicken-nya halal enggak?’ ‘Oh, everything’s halal, Insya Allah halal semua’ aku bilang begitu,” ujar Artharini.
Artharini kini sedang mencari cara untuk mengurus sertifikasi halal restorannya. Jika sudah mendapatkan sertifikat tersebut, Artharini berharap para pelanggannya tidak perlu lagi mempertanyakan kualitas dan kehalalan masakan Indonesia yang disajikannya. (Voa / Tim)