IPOL.ID – Gegara viral di media sosial (Medsoa) adanya rekaman video penyandang disabilitas terlibat cekcok dengan pria diduga sopir taksi offline di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur. Kepolisian bakal cek ke lokasi terminal tersebut.
Informasi dihimpun, dari rekaman video beredar terlihat jelas penyandang disabilitas tunadaksa menggunakan tongkat tersebut terlibat cekcok dengan pria mengenakan baju putih di area kedatangan penumpang bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) pada Sabtu (20/4) sore.
Meski belum diketahui pasti kronologis kejadian, tetapi dari adanya narasi di media sosial itu cekcok dipicu pengemudi taksi offline melarang penyandang disabilitas memesan taksi online di lokasi.
Disebutkan juga bahwa pria pengemudi taksi offline melarang pengemudi taksi online yang hendak mengantarkan penyandang disabilitas itu dari Terminal Kampung Rambutan.
“Driver baju putih (taksi offline) itu langsung nyamperin taksi online. Bilang mau diambil kuncinya atau jalan terus. Akhirnya taksi online itu jalan terus,” tulis narasi yang beredar di media sosial.