Di lain sisi, Dessy mengapresiasi Co-founder HW Group sekaligus promotor HSS dan Komisaris HW Group Hotman Paris Hutapea yang mendukung mendorong petinju HSS untuk terlindungi program BPJS Ketenagakerjaan.
Sementara itu Ivan Tanjaya mengatakan HSS memasuki seri kelimanya yang baru berlangsung pada Minggu (21/4/2024) di Kompleks Gelora Bung Karno (GBK).
Sedangkan HSS Series 3 dan 4 secara berturut-turut mengambil tempat di Bali serta Bandung.
”Olahraga tinju di Indonesia sekarang sangat berat bila dibandingkan dengan olahraga lain. Tidak sedikit petinju yang sampai meninggal di atas ring. Ada juga yang cacat, dan yang sangat menyedihkan, sampai sekarang tidak banyak yang menghargai olahraga ini,” ucap Ivan.
Ivan bersyukur program BPJS Ketenagakerjaan mendukung untuk perlindungan para petinju HSS. Dengan begitu segala risiko yang terjadi pada petinju dalam pertandingan HSS akan ditanggung sepenuhnya oleh BPJS Ketenagakerjaan. (msb/dani)