IPOL.ID – Seorang pria berinisial AI, 49, warga di Jaticempaka, Bekasi, Jawa Barat, tewas di aliran Kalimalang, Kelurahan Pondok Kelapa, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur.
Kasi Ops Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur, Gatot Sulaeman menerangkan, jika korban ditemukan di aliran Kalimalang pada Kamis (23/5) sekitar pukul 17.15 WIB.
“Korban ditemukan tenggelam di bantaran Kalimalang, di Jalan Inspeksi Saluran Kalimalang,” ungkap Gatot di Duren Sawit, Kamis (23/5).
Informasi yang dihimpun, dari keterangan sementara warga di sekitar lokasi kejadian, diduga korban tewas akibat menceburkan diri ke aliran Kalimalang tidak jauh dari lokasi jasad AI ditemukan.
Pasalnya beberapa saat sebelum kejadian warga melihat korban sempat berteriak-teriak di sekitar lokasi dalam keadaan membuka pakaian, lalu menceburkan diri ke Kalimalang.
“Diduga mengalami depresi berteriak-teriak sambil melepaskan pakaiannya dan langsung menceburkan diri ke Kalimalang,” ujar Gatot.
Sementara, dari hasil pemeriksaan awal, jajaran Polsek Duren Sawit menemukan tanda pengenal berupa SIM A yang menunjukkan bahwa korban merupakan seorang karyawan swasta.
Guna proses evakuasi jasad korban sebanyak satu unit light rescue berikut empat personel Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur dikerahkan.
“Kita tadi mulai evakuasi jenazah korban pukul 17.35 WIB, selesai pukul 18.00 WIB. Setelah proses evakuasi jasad korban dibawa pihak kepolisian ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati,” tutup Gatot. (Joesvicar Iqbal)
Pria Paruh Baya Tewas Menceburkan Diri ke Kalimalang
