IPOL.ID – Festival Sulsel Menari mengangkat tema “South Sulawesi in Harmony” secara resmi dibuka oleh Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Prof Zudan Arif Fakrulloh, di Kawasan Wisata Lego-lego Center Point of Indonesia (CPI), Kota Makassar, Sabtu malam, 8 Juni 2024. Upacara pembukaan dilakukan dengan pemukulan gendang didampingi oleh Forkopimda dan bupati serta wali kota se-Sulsel.
Kegiatan diawali dengan tari kolosal dengan 150 penari tari Pinangkak Bulaeng atau Generasi Emas. Tarian ini merupakan wujud keharmonisan masyarakat Sulsel dalam menjaga kerukunan. Tarian ini juga adalah wujud dari bersinarnya generasi emas Sulawesi Selatan.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Kepariwisataan Sulsel, Muhammad Arafah, mengungkapkan berbagai alasan kegiatan Sulsel Menari dilaksanakan.
“Karena memiliki banyak jenis tarian khas yang tersebar di wilayah Sulsel. Serta memiliki banyak sanggar sekitar 1.000 sanggar dengan jumlah anggota sekitar 30 ribu,” kata Arafah.